Peristiwa-peristiwa di dalam air yang perlu kalian ketahui

 Image result for gambar kapal kartun


  Pernahkah kalian melihat kapal yang berlayar? mengapa kapal itu bisa terapung? dan kenapa tidak tenggelam? pastinya kalian akan memikirkan hal itu jika mendengar pertanyaan tadi bukan?
   Bukan hanya tenggelam saja tapi masih banyak peristiwa dalam air, Seperti Terapung,Tenggelam,dan Melayang. Dari pada kalian bertanya tanya mendingan simak artikel berikut untuk menambah wawasan kalian.

Baca juga ( Pengertian air )

Terapung

  Terapung adalah posisi benda yang berada di permukaan air. Contoh: gabus,botol plastik,dan karet. Mengapa benda itu terapung? kenapa tidak tenggelam? benda-benda tadi mempunyai berat jenis yang lebih rendah dari pada air. Sifat terapung ini dimanfaatkan untuk membuat kapal sebagai sarana transportasi antar pulau.

Baca juga: Mengenal siklus air

Tenggelam

Benda disebut tenggelam jika benda tersebut turun sampai ke dasar air. Contoh: cincin,batu,kunci,sepeda,dan tanah adalah beberapa contoh benda yang tenggelam ketika dimasukkan ke air. Benda-benda itu tenggelam karena mempunyai berat jenis yang lebih besar dari pada air.


Melayang

Melayang adalah posisi benda berada di antara permukaan dan dasar air. Posisi seperti ini terjadi ketika berat jenis benda sama dengan berat jenis air. Contoh benda melayang di dalam air adalah kapal selam dan penyelam.

Semoga Bermanfaat

Share on Google Plus

About Juanda

Seorang blogger muda yang gemar bermain game dan juga ngeblog sembari menghasilkan uang.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Popular Posts